Minggu, 12 Mei 2013

Robot Transformer Autobot Menjadi Kenyataan dalam Ukuran Kecil Dibuat Oleh Brave Robotics Jepang

Anda penyuka film Robot Transformer yang menampilkan robot-robot dari planet lain yang bisa bertransformasi menjadi mobil, truk atau bahkan pesawat? Memang benar kalau apa yang bisa diimajinasikan manusia seringkali menjadi kenyataan seiring perjalanan waktu.
Teknologi robotik yang makin maju memungkinkan pengembangan proses transformasi dari robot menjadi mobil dan sebaliknya dapat dilakukan dalamn skala kecil oleh BRAVE ROBOTICS dari Jepang.
Anda bisa melihat tampilan foto robot dan mobil berikut ini yang merupakan “robot” yang sama namun memiliki kemampuan bertransformasi antara satu bentuk ke bentuk lain.
Orang di balik robot mini canggih ini adalah Kenji Ishida yang hobi robot telah berhasil melakukannya setelah usahanya selama 10 tahun di mana dari awalnya dia memulai dari transformasi kaki robot saja dari tahun 2002.
Dan dia belum berhenti sampai di sini, dia memiliki misi membuat robot berukuran sepenuhnya yang bisa bertransformasi menjadi mobil yang bisa dikendarain dengan artificiel intelligence pada tahun 2030.
Apabila Anda tertarik, bisa membeli robot ini dengan harga 24000 USD di mana robot ini memiliki ukuran 1/12 dibanding ukuran sebenarnya. Robot ini dibuat dengan printer 3D dan menggunakan batere lithium polymer. Dan jangan tunda untuk membeli karena Kenji Ishida hanya akan membuat 10 robot versi 7.1 ini.
Yang lebih menarik dari robot ini, adalah kemampuannya menembakkan “misil” mainan serta adanya kamera yang terkoneksi dengan Wifi pada bagian depan mobil atau muka robot.
.read more.

RSS Follow us on Twitter Become our friend on Facebook Topik HOT: Android FULL HD Windows Phone 8 Quad Core Blackberry 10 Android Jelly Bean Windows 8 Powerbank RHex, Robot Canggih yang Memiliki Kemampuan untuk Naik Tangga, Loncat hingga Berenang di dalam Air

Sebuah proyek terbaru dari DARPA baru saja dipublikasikan kepada khalayak umum. Proyek terbaru tersebut adalah sebuah robot dengan banyak fungsi bernama RHex.
Robot ini memiliki desain enam kaki yang memudahkannya untuk berjalan di medan yang sulit. Sedikit berbeda memang dengan robot berbentuk manusia yang akhir-akhir ini banyak dikembangkan. Namun dengan bentuknya tersebut, robot ini pun memiliki beberapa kemampuan yang bahkan tidak dipunyai oleh robot lain.
Dalam sebuah video, robot RHex ini juga ditunjukkan memiliki kemampuan untuk melompat. Tak hanya itu, robot ini juga mampu memanjat tangga yang bahkan lebih tinggi dari ukuran panjangnya.
Dalam video tersebut memang hanya diperlihatkan kemampuan meloncat serta memanjat dari robot ini. Namun dengan desainnya yang kokoh, robot RHex ini juga mempunyai kemampuan untuk berenang di dalam air.
.read more.